Membangun Prestasi
Di tengah keprihatinan dan kesederhanaan
Memasuki usia ke 3 tahun, SMP Boarding School Tarbiyatun Nisaa Bogor, berusaha untuk menata dan membangun prestasi, walau dalam kondisi serba sederhana serta belum banyak sarana dan fasilitas yang tersedia, ditambah rata-rata siswa/siswinya adalah anak-anak yatim dan tidak mampu, namun tidak menyurutkan para pengurus dan pengajarnya untuk terus memberikan yang terbaik bagi para siswa/siswinya.
Menjadi juara 1 lomba pidato bahasa Indonesia antar pesantren se Kabupaten Bogor, adalah salah satu prestasi yang pernah diraih. Kini siswa/siswinya diarahkan untuk menjadi kader-kader da'i muda, diharapkan menjadi generasi pelanjut estafeta risalah dakwah islmiyah di masa yang akan datang. Oleh karenanya, penguatan di bidang pelajaran menghafal Al Qur'an, wirid, dzikir dan doa harian serta keterampilan pidato mendapat prioritas utama, disamping materi pelajaran SMP pada umumnya.
Menjadi Juara I dan III Lomba Pramuka Tingkat Penggalang II Kwartir Ranting Rancabungur Cabang Kabupaten Bogor, Sabtu & Ahad, 15 & 16 Oktober 2011.
Untuk itu, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, kepada Bapak Abdurrahman, selaku Kepala Sekolah, para guru juga tak ketinggalan para donatur, simpatisan dan dermawan, yang telah banyak membantu kelancaran operasional SMP ini. Teriring doa dari kami, semoga Allah SWT selalu mencurahkan rahmat dan berkahnya, dan semoga rizki Bapak/Ibu/Sdr/Sdri semakin mudah bertambah dan murah berlimpah. Amieen....
0 komentar
Posting Komentar