top
down

Alhamdulilah Lancar......

Diposting oleh Tarbiyatun Nisaa - Rabu, 21 Desember 2011, 15.21 Kategori: - Komentar: 0 komentar

Alhamdulilah, dari mulai direncanakan, berlanjut persiapan, pembentukan panitia dan sampai ke pelaksanaan, akhirnya kegiatan MILAD XXII Yayasan Wakaf Tarbiyatun Nisaa (1989-2011) berbarengan dengan peringatan tahun baru Islam 1433 H, berjalan sukses dan lancar. Tujuan kegiatan ini, sebagai ungkapan rasa syukur atas berjalannya kegiatan dakwah, pendidikan, kemanusiaan dan sosial kemasyarakatan yang selama ini dijalankan oleh Tarbiyatun Nisaa, sekaligus juga sebagai ajang silaturrahmi, sosialiasi, publikasi dan  promosi. Juga mengukuhkan eksistensi lembaga, walaupun Ny. Hj. Ule Zulaekha, sebagai pendirinya sudah tiada, ternyata Tarbiyatun Nisaa masih ada dan aktif  dan terus berkarya.

Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, Sabtu dan Ahad. Untuk kegiatan lomba diadakan hari Sabtu, 17 Desember 2011, diikuti oleh lk. 530 peserta, dari berbagai sekolah yang ada di wilayah Bogor, mulai dari usia TK, SD, SMP dan Guru/Dewasa. Menampilkan ragam jenis lomba: Mewarnai, Menggambar, Puisi, Pidato, Hafalan Doa Harian, Ayat Pilihan dan surat-surat pendek, marawis dan lomba mendongeng/bercerita. Sedangkan hari Ahad, 18 Desember 2011, diadakan kegiatan SEMINAR SEHARI PENDIDIKAN, menghadirkan Motivator sekaligus Praktisi Pendidikan, Drs. H. Masribi Ali, Direktur Labschool Jakarta. Kegiatan ini diikuti oleh 75 orang peserta, terdiri dari kepala sekolah dan guru yang ada di wilayah Bogor dan sekitarnya. 



Sukses dan lancarnya kegiatan ini, tak terlepas dari dorongan, bantuan dan  dukungan dari berbagai pihak, baik dari kalangan internal pengurus maupun dari para orangtua siswa/siswi RA/TKQ, SDIT, TKQ/TPQ, SMP Yatim, Mahasiswi PGTKA dan tentu saja dari pada donatur, simpatisan dan dermawan. Kegiatan yang akan dilaksanakan masih berkaitan dengan acara milad ini adalah KHITANAN MASSAL DAN PENGOBATAN GRATIS bagi masyarakat yang ada di sekitar Pesantren Tarbiyatun Nisaa.

Untuk itu, kami mengucapkan terima kasih, atas segala kepercayaan dan bantuan yang selama ini tak pernah bosan diberikan. Teriring doa dari kami, semoga kebaikan yang telah diberikan, menjadi amal sholeh dan mendapat balasan Allah SWT dalam bentuk kemudahan, kemurahan, keberlimpahan dan keberkahan. Amin Ya Rabbal 'Alamin.............

0 komentar

Posting Komentar